Rabu, 21 November 2012

Contoh Soal Ekonomi Semester 1 kelas XI.IPS


CONTOH SOAL EKONOMI
SEMESTER 1 KELAS XI.IPS



1. Sebutkan sebab terjadinya pengangguran ?
            Jawab : - Fenomena PHK.
                         - Serangan tenaga kerja asing.
                         - Adanya kemajuan di bidang teknologi.
                         - Menurunnya permintaan tenaga kerja.
2. Apa saja dampak pengangguran terhadap kegiatan ekonomi ?
            Jawab : - Mengurangi output tenaga.
                         - Menurunnya taraf hidup.
                         - Memperlambat proses pembangunan.
                         - Meningkatkan tingkat kemiskinan.
3. Pertumbuhan ekonomi didefinisikan sebagai ?
            Jawab : Proses peningkatan kapasitas suatu bangsa dalam jangka panjang untuk memproduksi aneka barang dan jasa bagi rakyatnya.
4. Pembangunan ekonomi didefinisikan sebagai ?
            Jawab : Pertumbuhan ekonomi yang di ikuti oleh perubahan-perubahan dalam struktur dan corak kegiatan ekonomi.
5. Apa pengertian dari APBN ?
            Jawab : Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara adalah Daftar mengenai penerimaan dan pengeluaran negara untuk jangka waktu tertentu, biasanya satu tahun.
6. Apa fungsi APBN dan APBD menurut UU No. 17 Tahun 2003 ?
            Jawab : - Fungsi Otorisasi.
                         - Fungsi Perencanaan.
                         - Fungsi Pengawasan.
                         - Fungsi Alokasi.
                         - Fungsi Distribusi.
                         - Fungsi Stabilisasi.
7. Jelaskan pengertian pasar modal menurut UU No. 8 Tahun 1995 ?
            Jawab : Pasar Modal adalah kegiatan yang bersangkutan dengan penawaran umum dan perdagangan efek, perusahaan publik yang berkaitan dengan efek yang diterbitkannya, dan lembaga serta profesi yang berkaitan dengan efek.
8. Sebutkan fungsi Pasar Modal ?
            Jawab : - Fungsi Tabungan.
                         - Fungsi Kekayaan.
                         - Fungsi Liquiditas.
                         - Fungsi Pinjaman.
9. Sebutkan faktor-faktor pendorong perdagangan internasional ?
            Jawab : - Perbedaan kemampuan produksi.
                         - Perbedaan SDM.
                         - Perbedaan SDA.
                         - Perbedaan iklim dan kesuburan tanah.
                         - Perbedaan kondisi geografis.
                         - Perbedaan kemajuan di bidang IPTEK.
                         - Kesamaan selera atas suatu barang.
                         - Perbedaan kebudayaan dan gaya hidup.
10. Apa pengertian Devisa ?
            Jawab : Devisa adalah kekayaan suatu negara dalam bentuk mata uang asing yang berguna sebagai alat pembayaran internasional dan bersifat convertible.


                                                                                                Sumber. Modul Prasasti Ekonomi.                

Contoh Soal Sejarah Semester 1 kelas XI.IPS


 CONTOH SOAL SEJARAH
SEMESTER 1 KELAS XI.IPS



1. Sebutkan 4 kasta yang ada di dalam ajaran Hindu ?
            Jawab : - Brahmana ( Para Pendeta ).
                         - Ksatria ( Para Bangsawan, dan Prajurit ).
                         - Waisya ( Para Pedagang ).
                         - Sudra ( Para budak, petani,buruh ).

2. Apa yang dimaksud dengan Sinkretisme ?
            Jawab : Sinkretisme adalah bagian dari proses akulturasi, yang berarti perpaduan dua kepercayaan yang berbeda menjadi satu.

3. Perpindahan pusat kekuasaan dari Jawa Tengah ke Jawa Timur mempunyai makna peralihan ?
            Jawab : Dari kerajaan agraris ke kerajaan maritim.

4. Sebagian besar prasasti peninggalan kerajaan tarumanegara memuat tapak kaki raja purnawarman ?
            Jawab : Sebagai legitimasi Raja Purnawarman sebagai titisan Dewa.

5. Sebelum masuknya pengaruh Hindu, bangsa Indonesia mempunyai kepercayaan animisme, yaitu ?
            Jawab : Suatu kepercayaan bahwa setiap benda, baik mati maupun hidup memiliki roh.

6. Apa yang dimaksud dengan Tasawuf ?
            Jawab : Tasawuf adalah ajaran ketuhanan yang bercampur dengan mistis atau unsur-unsur magis.

7. Apa yang dimaksud dengan Dirham ?
            Jawab : Dirham adalah mata uang emas sebagai alat tukar menukar dalam perdagangan dan kegiatan ekonomi.

8. Tokoh walisanga yang mahir mementaskan wayang adalah ?
            Jawab : Sunan Kalijaga.

9. Karya satra yang berupa cerita atau dongeng yang dibuat sebagai sarana pelipur lara atau pembangkit semangat juang adalah ?
            Jawab : Hikayat.

10. Satu-satunya anggota walisanga yang hidup dan menyebarkan agama islam di daerah jawa barat adalah ?
            Jawab : Sunan Gunug Jati.





                                                                                    Sumber. Modul Prasasti Sejarah.